Banjarmasin, (ANTARA News) - Pebulutangkis muda usia, Andi Hadinoto yang bernaung di klub PB Buntoso berhasil keluar sebagai juara i kelompok taruna, dalam kejuaraan bulutangkis piala mantan Gubernur DKI Jaya, Sutiyoso yakni kejuaraan Bang Yos Cup yang berakhir Minggu malam di Banjarmasin. Andi Hadinoto dipertandingan final yang disaksikan ratusan penonton tersebut berhasil mengalahkan Taufik dari klub PB Pandu Siwi sehngga ia berhasil meraih tropi sekaligus sejumlah uang tunai dari mantan Gubernur DKI Jaya yang diserahkan ketua panitia, Hadi Soesilo. Sementara juara ketiga di kelompok taruna dalam kejuaraan yang dikuti 473 pebulutangkis muda berlangsung sejak Selasa (22/7) diraih Andang juga dari PB Pandu Siwi. Sedangkan kelompok taruna puteri juara pertama di raih Rica Ridi yang dalam final mengalahkan Wanda keduanya dari PB daerah bersatu,juara III diraih Viva Nova. Malam final yang berlangsung di gedung bulutangkis Bun Yamin Banjarmasin tersebut juga dipertandingkan kelompok anak-anak, pemula, dan kelompok remaja putra dan putri. Untuk kelompok remaja putra juara i Ardila (PB Buntoso) II Atahullah (Tapin) III Ahmad Taher (PB Mandiri Perkara), remaja putri 1 Elisa (Tangkas) II Mawar (Daerah bersatu), III Gina (Mandiri Perkasa). Ganda taruna Putra juara 1 Andi Hadinoto/Taufikurahman, II M Fadly/Fitria, 111 Muamar/Dudung, ganda taruna puteri 1 Vivi/Rica (daerah bersatu) 11 Evi/Puput (Buntoso),111 Heny Triana/Iin Aktaviani (Buntoso). Ganda remaja putra 1 Ardila/Khairullah (Buntoso) 11 Daus/Arief (daerah bersatu) 111 Putra Ali/Dicky (Tabalong), kelompok ganda pemula putra 1 Rizky Maulana/Hairullah (PB Putra), 11 Ary Ananta/Arafi (Buntoso), 111 Danang/Sidik (Hidup baru). Kelompok tunggal pemula putra 1 Sandy (Borneo), 11 Mujahid (Mandiri perkasa), 111 Ary Ananta (Buntoso), kelompok tunggal anak putra 1 Eko (Borneo),11 Mustapa (PB Batumandi), 111 Rian (PB Batumandi). Kelompok tunggal anak putri 1 Chynthia (Buntoso) 11 Nadia (Tangkas),111 Ririe (Daerah bersatu). Tunggal pemula putri 1 Anisa (Mandiri perkasa), 11 Ika Putri (Hidup baru), 111 Yunita Rizka (Borneo). Kejuaraan tersebut dibuka Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI) Setiyoso (Bang Yos) yang kala itu mengingatkan agar semua pihak harus ikut dalam pembinaan cabang bulutangkis, karena cabang ini sudah terbukti mengharumkan nama bangsa Indonesia. Namun dalam pembinaan tersebut harus berkesinambungan dan dilakukan secara berlapis-lapis dari kelompok dewasa hingga kelompok anak-anak ataupun pemula. Menurut Bang Yos, tidak ada cabang olahraga lain selain bulutangkis yang sering mengharumkan nama Bangsa Indonesia, karena itu wajar bila cabang ini terus dilakukan pembinaan agar tetap lahir pebulutangkis yang terus mengharumkan nama bangsa. "Di luar negeri, hanya dua yang bisa mengumandangkan lagu Indonesia Raya atau mengibarkan bendera merah putih, kalau tidak kedatangan Presiden RI atau hanya kemenangan pebulutangkis Indonesia di ajang dunia," katanya. Agar pembinaan pebulutangkis Indonesia tersebut bisa mencapai sasaran terutama harus tersedianya sarana latihan seperti lapangan bulutangkis, makanya lapangan bulutangkis harus diperbanyak. Selain itu agar pembinaan berhasil maka harus pula digelar berbagai kejuaraan bulutangkis untuk mengukur prestasi pebulutangkis muda, seperti dalam kejuaraan Bang Yos Cup sekarang ini. Ketua Penyelanggara Bang yos Cup, Hadi Soesilo kepada pers saat penutupan mengatakan kejuaraan sebagai upaya mengangkat kembali cabang bulutangkis yang kini terbilang terpuruk di wilayah Kalsel. "Era tahun 60-an memang pebulutangkis Kalsel sering tampil di kejuaraan nasional, tetapi belakangan ini jarang terjadi, bahkan tidak lolos di Pekan Olahraga Nasional (PON) lalu, makanya melalui Bang Yos Cup cabang bulutangkis kembali berjaya," kata Hadi Soesilo yang juga dikenal Kepala Badan Diklat Pemprop Kalsel tersebut.(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008