Jakarta (ANTARA) - Operation Manager BMW Astra, Teguh Widodo mengatakan, model BMW X1 dan Sedan Seri 3 banyak diincar pembeli baru di kelas premium entry level.

"Dari produk BMW yang sedang banyak diminati oleh pemain entry level itu dari seri X1 dan seri 3," kata Teguh Widodo kepada awak media di Jakarta, Kamis.

Menurutnya, sebagian konsumen ingin meminang dua seri itu karena fasilitas free BBN (Bea Balik Nama) yang diberikan Astra BMW.

"X1 itu ketika kita launch kita kasih free BBN, yang mana kita ketahui saat ini BBN naik dan kita sampaikan bahwa akan kita kasih free untuk konsumen kita," jelasnya.

Selain free biaya BBN, pihak Astra BMW juga memberikan garansi lima tahun untuk layanan purna jual yang menjadi alasan terbesar banyaknya pemain entry level lari ke kendaraan BMW.

"Alasan lainnya datang dari adanya biaya service, pergantian oli, filternya free hingga micro filter AC pun kita akan gratiskan," katanya.

Menurutnya, sekarang ini dengan hadirnya program Buy Back Guarantee kebanyakan orang semakin berani untuk mengambil warna-warna yang cerah yang dihadirkan oleh BMW.

"Saya berani menjamin warna tidak mempengaruhi harga jual nantinya di kita, jadi kebanyakan orang mumpung adanya Buy Back Guarantee, sekarang itu orang semakin berani untuk bereksperimen dengan warna, yang tadinya tidak berani ngambil warna cerah sekarang itu banyak yang mengambil warna cerah seperti orange," tutupnya.

Baca juga: BRI Finance dan Astra siap beli kembali BMW Anda

Baca juga: BMW X7 M50i dikenalkan di Frankfurt Motor Show

Baca juga: BMW bawa tiga motornya ke Frankfurt Motor Show 2019
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019