Medan (ANTARA News) - PT Sardana Indah Berlian Motors pemilik diler Mitsubishi Fuso di wilayah Sumatera Utara menargetkan rata-rata sebanyak 60 Colt Diesel dan 15 Fuso laku setiap bulan.

"Target Colt Diesel lebih kurang 60 unit dengan Fuso sampai 15 unit per bulan," kata Henry Katio selaku Presiden Direktur PT Sardana Indah Berlian Motor saat membuka diler baru di Medan, Sumatera Utara, Kamis.

Untuk mengejar target itu, Sardana Indah Berlian Motor akan menyasar calon konsumen fleet yang menjadi pembeli dominan di segmen kendaraan niaga.

"Segmen komersil ini lebih banyak konsumen fleet. Jadi targetnya mengejar ke fleet konsumen," lanjut dia.

Optimisme diler Mitsubishi Fuso memang beralasan karena Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC) berhasil menguasai pangsa pasar kendaraan niaga di kelas light duty truck atau Colt Diesel sebesar 75,8 persen atau terjual 555 unit dari total market 732 di Sumatera Utara

Tidak hanya itu, pada segmen Fuso atau medium duty truck menguasai 44,2 persen atau laku 156 unit dari total market 353 unit. Adapun segmen LCV (light commercial vehicle) antara lain All New Triton, T120SS, dan L300 memiliki pangsa pasar sebesar 17persen.
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016