Jakarta (ANTARA News) - Pameran otomotif Indonesia International Motor Show 2015 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, 19-30 Agustus, telah mencapai jumlah pengunjung lebih dari 240 ribu orang.

Hal itu disampaikan Manajer Humas PT Dyandra Promosindo selaku penyelenggara IIMS 2015, Mirna Gozal, Sabtu.

Angka tersebut merupakan jumlah pengunjung selama 10 hari penyelenggaraan pameran hingga Jumat (28/8) kemarin.

"Sampai hari Jumat (28/8) sudah melebihi 240 ribu pengunjung, kalau Kamis (27/8) sekira 215 ribu," kata Mirna.

Data pengunjung yang terpampang di press room IIMS 2015 masih hanya menunjukkan jumlah kedatangan pengunjung hingga Rabu (26/8) sebanyak 200.674 orang.

Puncak kedatangan pengunjung terjadi pada akhir pekan, masing-masing 47.876 orang pada Minggu (23/8) dan 40.674 orang pada Sabtu (22/8).

Sebelumnya pada upacara pembukaan CEO Kompas Gramedia, induk perusahaan Dyandra, Agung Adiprasetyo, menyampaikan target jumlah pengunjung dapat mencapai 380.000 orang. Target tersebut tidak beranjak dari yang juga dipatok pada IIMS 2014 silam.‎
Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015