Jakarta (ANTARA News) - Produsen mobil mewah Mercedes-Benz meluncurkan lima model E-Class untuk menggairahkan pasar mobil kelas atas yang juga cenderung lesu seiring dengan penurunan pasar otomotif nasional.

Direktur Pemasaran dan Penjualan Mercedes-Benz Indonesia Roelof Lambert di Jakarta, Rabu, mengatakan E-Class menjadi salah satu andalan pihaknya dalam meraih pasar di tengah penjualan otomotif yang lesu.

"Kami tetap tumbuh di tengah pasar mobil mewah yang turun," ujarnya.

Lambert menyebut pada semester pertama penjualan Mercedes-Benz masih tumbuh 19 persen di tengah pasar yang turun 17 persen.

Salah satu kontribusi penting dalam penjualan adalah E-Class, yang memberi sumbangan sekitar 10 persen dari total penjualan Mercedes-Benz pada semester pertama tahun ini.

Oleh karena itulah, dia berharap peluncuran model baru E-Class bisa menggairahkan pasar mobil mewah di Indonesia di mana Mercedes-Benz selama 45 tahun memimpin pasar pada segmen itu.

Lima model E-Class itu adalah tiga New E-Class yaitu E-400 Cabrio AMG (2.996 cc), E-400 Coupe AMG (2.996cc), dan E-200 Coupe AMG (1.991cc), serta dua model E-Class Estate yang terdiri dari E-400 Estate (2.996 cc) dan E-250 Estate (1.991 cc).

Tiga model New E-Class adalah kendaraan sporty dan dinamis, sedangkan New E-Class Estate tampil untuk memenuhi kebutuhan kendaraan mewah untuk keluarga.

Kelima model itu diklaim memiliki tingkat kenyamanan dan keamanan terbaik dengan fitur yang canggih.

New E-Class, kata Lambert, mengusung fitur mesin terbaru yang menciptakan peningkitan kinerja, efisiensi energi yang lebih besar, dan mengurangi dampak lingkungan.

Harga ketiga model adalah Rp959 juta per unit untuk E-200 Coupe AMG, Rp1,369 miliar per unit untuk E-400 Coupe AMG, dan Rp1,409 miliar per unit untuk E-400 Cabrio AMG.

Sementara untuk model E-Class Estate masing-masing Rp1,209 miliar untuk E-250 Estate AVA dan Rp1,469 miliar untuk E-400 Estate AMG.


Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015