Jakarta (ANTARA News) - Honda berhasil mencetak rekor efisiensi bahan bakar pada Guinness World RecordsTM untuk predikat "Lowest Fuel Consumption" setelah menempuh perjalanan melintasi 24 negara di benua Eropa dengan jarak tempuh sejauh 13,498 kilometer (atau 8,387 mil). Perjalanan tersebut dilakukan menggunakan Honda Civic Tourer varian diesel yang berhasil mencatatkan efisiensi bahan bakar 2.81 liter per 100 kilometer (100,31 mpg).

Rekor tersebut dicatatkan oleh dua anggota tim riset dan pengembangan Honda European Research & Development, Fergal McGrath dan Julian Warren. Rekor "Lowest Fuel Consumption" dari Guinness World RecordsTM diperoleh melalui catatan konsumsi bahan bakar dalam liter per 100 kilometer serta mil per galon, yang dihitung sepanjang perjalanan berdasarkan konsumsi bahan bakar, tracking data lewat GPS (termasuk data telematika), video dan foto-foto, serta saksi independen yang dapat dibuktikan kebenarannya.

Pengujian dimulai pada tanggal 1 Juni 2015 lalu dari kota Aalst Belgia, mengelilingi benua Eropa dengan searah jarum jam, hingga kembali lagi ke titik awal pada tanggal 25 Juni 2015. Berdasarkan peraturan, mobil Honda Civic Tourer yang digunakan harus dalam kondisi standar tanpa modifikasi apapun, bahan bakar diisi penuh setiap kali melakukan pengisian bahan bakar, tekanan pada ban serta pengaturan pada roda dipastikan oleh juri independen agar semua telah sesuai dengan standar pabrik. Selain itu mobil tidak boleh melewati batas kecepatan pada saat pengetesan berlangsung sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku di Eropa.

Honda Civic Tourer pertama kali diperkenalkan dalam bentuk konsep di Geneva Motor Show bulan Maret 2013. Model produksi massalnya diperkenalkan di ajang Frankfurt Motor Show, bulan September 2013. Model tersebut kemudian diproduksi massal pada bulan Desember 2013 dan mulai dijual di benua Eropa pada awal tahun 2014.

Honda Civic Tourer dijual dalam dua varian mesin Earth Dreams Technology diesel 1.6 liter i-DTEC dan bensin 1.8 liter i-VTEC dengan tenaga maksimum 120 PS dan torsi maksimum 300 Nm. Sebelumnya, Honda Civic Tourer telah meraih dua penghargaan Best Real MPG Performer Awards 2015 dari Honest John di Inggris dan predikat "MPG Marathon" terbaik pada tahun 2014 lalu dari Majalah Fleet World bekerjasama dengan ALD Automotive dan TRACKER di Inggris.
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015