Surabaya (ANTARA News) - Distributor resmi kendaraan Mitsubishi di Indonesia, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), mengenalkan dua produk terbaru dari lini kendaraan niaga, Mitsubishi Fuso FJ2523 dan  FJ2528, di Surabaya, Jawa Timur.

Keduanya sudah lebih dulu diperkenalkan di wilayah Jabodetabek, tepatnya masing-masing FJ2523 di Sirkuit Sentul Bogor pada 3 September 2014, kemudian FJ2528 pada 18 September bertepatan dengan gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014.

Direktur Pelaksana Pemasaran PT KTB, Daisuke Okamoto, meyakini kehadiran duet produk teranyar Fuso itu akan meningkatkan pangsa pasar yang lebih besar baik di Surabaya maupun Jatim dan sekitarnya.

"Kami yakin permintaan di Surabaya akan terus meningkat, juga di Jatim dan sekitarnya," kata Okamoto saat acara penganalan dua kendaraan niaga tersebut, Rabu.

Karena menurut Okamoto, berbagai inovasi yang dilakukan Mitsubishi Fuso akan menjawab kebutuhan konsumen kendaraan niaga di Tanah Air. Bahkan, ia yakin pangsa pasar Fuso secara nasional akan terus bertumbuh positif.

"Kami yakin inovasi New Fuso akan membuat kami mendapat pangsa pasar yang lebih besar, bukan hanya di Surabaya, bukan hanya di Jatim, tetapi di seluruh Indonesia," katanya.

Fuso FJ2523 (6x2) Super Long merupakan varian medium duty truck yang mengusung konsep daya angkut lebih banyak dan efisien dengan mengandalkan panjang cab to end 9,407 meter atau terpanjang pada kelasnya.

Sementara Fuso FJ2528 (6x4) Super Mixer merupakan truk ready mixer pertama Fuso di Indonesia yang dipasarkan menyambut tumbuh pesatnya sektor infrastruktur.

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014