Jakarta (ANTARA News) - PT Mazda Motor Indonesia (MMI) mengadakan program "Mazda Check Up Point 2014" terdiri dari Mazda Service Campaign dan Mazda Lebaran Siaga, menyambut lebaran dan liburan sekolah.

"Promo layanan khusus yang aktif diterapkan selama sebulan penuh ini berlaku di 'dealer' Mazda di seluruh Indonesia," kata Senior Marketing Manager PT MMI Astrid Ariani Wijana di Jakarta, Senin.

Mazda Service Campaign menurut Astrid menyediakan layanan pemeriksaan kendaraan yang berlangsung sejak 14 Juli hingga 15 Agustus 2014. Dia mengatakan untuk program Mazda Lebaran Siaga akan memastikan dealer-dealer dapat tetap melayani konsumen di hari libur, yang berlangsung dari 27 Juli hingga 3 Agustus 2014.

"Mazda Service Campaign akan memanjakan konsumen yaitu pelanggan dapat memperoleh potongan harga khusus sebesar 20 persen untuk saringan oli, saringan udara, dan salingan bahan bakar sesuai jadwal pemeriksaan berkala," ujarnya.

Selain itu, menurut dia, untuk setiap pembelian empat liter Mazda Genuine Oil (MGO), pelanggan akan mendapatkan tambahan satu liter MGO secara gratis. Program Mazda Lebaran Siaga juga dimaksudkan untuk membuat konsumen tenang dengan dibukanya dealer-dealer yang akan tetap melayani selama masa liburan.

"Layanan servis 24 jam juga akan tetap beroperasi untuk mengatasi kendala teknis yang ditemui konsumen selama periode program," ujarnya.

Astrid berharap program Mazda Check Up Point 2014 dapat memenuhi keinginan konsumen yang ingin mendapatkan performa terbaik dari kendaraannya selama bulan Ramadhan.

Program-program tersebut menurut dia, selama periode yang bertepatan dengan liburan sekolah dapat lebih lancar sehingga menciptakan kenyamanan dalam berkendara.
Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014