Cibitung (ANTARA News) - PT Toyota Astra Motor kembali menggelar Kontes Keahlian dan Layanan Nasional (National Aftersales Service Skill Contest/NASSC) 2014 sebagai upaya untuk memberikan pelayanan berkualitas kepada pelanggan.

"Program ini juga merupakan salah satu cara untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Toyota secara berkelanjutan," kata Wakil Presiden Direktur Toyota Astra Motor Suparno Djasmin di Cibitung, Minggu.

NASSC 2014, yang digelar di Toyota Training Center, Cibitung itu, digelar untuk dua kategori, yaitu teknisi general repair dan foreman, yang mengangkat tema "Quality Is Ours".

Menurut Suparno, NASSC menegaskan komitmen Toyota dalam memberikan pengalaman terbaik dalam memiliki kendaraan kepada pelanggannya.

"Dengan terus melakukan standarisasi keahlian secara nasional dan meningkatkan kualitas mekanis, Toyota juga semakin siap dan optimis dalam menghadapi kebutuhan para pelanggan," kata Suparno.

Diharapkan, lanjutnya, program tersebut dapat mencetak SDM di area aftersales yang mempunyai keterampilan teknis yang andal dan berkualitas, sehingga mampu memberikan pelayanan yang berkualitas bagi para pelanggannya.

Pada ajang ini, para kontestan mengikuti serangkaian seleksi mulai dari tes teori tertulis, tes praktik yang terdiri dari electrical, tes wawancara, presentasi kaizen, role play JPCB dan role play pre diagnose.

Mereka masing-masing mengikuti seleksi di tingkat dealer, kemudian dilanjutkan ke tinggkat regional, nasional dan pemenang di setiap negara akan berpartisipasi dalam acara Toyota Motor Corporation Annual Assembly di Jepang.

Pemenang utama untuk kategori Teknisi General Repair adalah Achmad Fauzi dari Auto 2000 Yos Sudarso, Jakarta dan pemenang kategori Foreman adalah Hasanudin dari Tunas Toyota Jatiwaringin, Bekasi.

Untuk juara pertama, Toyota menyediakan uang tunai sebesar Rp15 juta untuk masing-masing kategori, piala bergilir, serta piagam penghargaan kepada mereka.


Pewarta:
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2014